BERITA UTAMAMIMIKApinpost

Wabup Mimika John Rettob : Dibelakang Pria Sukses Ada Wanita Hebat !

pngtree vector tick icon png image 1025736
6
×

Wabup Mimika John Rettob : Dibelakang Pria Sukses Ada Wanita Hebat !

Share this article
Rettob
Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob S.Sos, MM foto bersama pengurus GOW

Ditegaskan, GOW dan semua organisasi wanita di Kabupaten Mimika terus memperjuangkan kesetaraan gender, dimana negara telah mengatur kesetaraan perempuan dan laki-laki dengan aturan yang tegas.

Sebagai mitra pemerintah GOW tidak saja memberikan sumbangsih pemikiran, konsep pembangunan, tapi lebih dari itu berkiprah secara langsung dalam pemerintahan sebagai penentu kebijakan.

Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya
Klik Gambar Untuk Informasi Selanjutnya

“Ada ungkapan dalam masyarakat yang sering kita dengar, dibalik kesuksesan seorang laki-laki, tentu ada wanita hebat di belakangnya,” ujarnya.

Penggalan adagium tersebut tentu harus diakui kebenarannya, karena terbukti dimana setiap laki-laki sukses tentu ada seorang istri hebat di sampingnya.

“Dalam kegiatan revitalisasi ini diharapkan dapat membangkitkan kembali GOW yang sudah tidak aktif hampir lima sampai enam tahun belakangan,” ujarnya.

Sementara Kepala DP3AP2KB Kabupaten Mimika, Maria Rettob mengatakan kegiatan revitalisasi GOW bertujuan ingin mengembalikan fungsi organisasi sebagai wadah berhimpunnya semua organisasi wanita di Kabupaten Mimika.

GOW, kata Maria, secara hierarki berada di pusat, provinsi, kabupaten/kota.

“Kita di Mimika sudah lima atau enam tahun tidak aktif. Pengurusnya sudah bubar. Melalui program revitalisasi ini kita kembalikan fungsi organisasi agar berkiprah di daerah. Hari ini sudah terbentuk dan Ibu Pere Omaleng terpilih sebagi ketua,” ujarnya.

Pengurus baru diharapkan dapat menghimpun semua organisasi wanita di Kabupaten Mimika dan awalnya nanti kantor DP3AP2KB Kabupaten Mimika yang mendanai kegiatan. Setelah jalan baru didanai APBD.

Ketua GOW terpilih Ny Pere Omaleng kepada media mengajak semua organisasi wanita untuk bergabung di GOW.

“Ini organisasi untuk pemberdayaan perempuan. Mari belajar dalam organisasi ini untuk pemberdayaan organisasi masing-masing, maupun untuk pengembangan diri,” tuturnya.

Dikatakan, Wakil Bupati sudah sampaikan bahwa GOW adalah lembaga mitra, sehingga ibu-ibu semua dapat menyumbangkan pemikiran, program agar organisasi ini bersama pemerintah membangun Kabupaten Mimika.

“Kita lengkapi kepengurusan, lalu setelah pak Bupati datang, kita bertemu dan lapor beliau untuk jadwalkan pelantikan,” terang Pere.(mar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *