BERITA UTAMAMIMIKA

Seorang Tukang Ojek Asal Maumere Dibacok di Iwaka Timika, Diduga Pelaku Berencana Habisi Nyawa Korban

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
14
×

Seorang Tukang Ojek Asal Maumere Dibacok di Iwaka Timika, Diduga Pelaku Berencana Habisi Nyawa Korban

Share this article
IMG 20220602 WA0022
Kasat Reskrim Polres Mimika Iptu Bertu Harydika Eka Anwar SIK

Timika, fajarpapua.com – Kasus pembacokan terjadi di lokasi galian C Iwaka, Timika, Papua sekitar pukul 19.00 WIT, Kamis (2/6).

Julius Jago, tukang ojek asal Maumere NTT dibacok pria tak kenal. Akibat luka bacokan yang cukup serius, korban terpaksa dilarikan ke RSMM Timika.

ads

Menurut pengakuan Julius, saat itu dirinya sedang mencari penumpang.
Tiba di SP 13, motor Julius ditahan seorang pria yang mengaku hendak menuju Jayanti – Iwaka.

Sebelum berangkat korban sempat bertanya, karena mereka berjumlah 2 orang, dimana salah satunya mengendarai sepeda motor.

“Saya tanya kenapa motor temanmu ? Penumpang bilang motornya rusak tidak bisa boncengan, nanti kamu tolong antar saya di Iwaka galian. Saya mau jaga alat berat (excavator),” ujarnya menirukan percakapan mereka.

Sesampainya di Djayanti, korban bertanya apakah uang pas, kalau uang besar tolong ditukar dulu di kios. Sang penumpang turun dari sepeda motor dan membeli minuman dingin lalu melanjutkan perjalanan menuju Iwaka.

Namun aneh, sepeda motor yang dilaporkan rusak membuntuti motornya dari belakang.

Sesampainya di lokasi kejadian di Iwaka, penumpang tersebut menghentikan motor meminta turun. Tempat tersebut hutan dan tidak ada warga yang beraktivitas.

Setelah turun, penumpang bertanya harga ojek, dijawab korban Rp 40 ribu. Penumpang meminta tunggu rekannya dari belakang dengan motor.

Korban memutar balik motornya dan tetap stand by di atas motor dengan posisi mesin menyala, sementara penumpang tersebut berdiri di samping kanan korban.

“Penumpang itu memang membawa parang dengan pengakuan ingin menjaga alat berat. Tapi tiba tiba tanpa basa basi langsung menebas leher korban, beruntung parang yang mengenai leher pantul kembali dan cuma luka goresan,” tukas Kasat Reskrim Polres Mimika Iptu Bertu Harydika Eka Anwar SIK dikonfirmasi awak media, Senin (6/6).

Korban akhirnya tancap gas, penumpang dengan cepat menebas tangan kanan dan bahu korban.

Ternyata, pengendara motor ikut tancap gas mengejar korban menggunakan parang yang diberikan penumpang tadi.

Sesampainya di pemukiman warga, korban berteriak hingga warga keluar. Sepeda motor yang mengejar korban balik dan kabur. Korban dibawa ke RSMM menggunakan sepeda motor.

Iptu Bertu mengatakan pelaku masih diburu aparat kepolisian.(ver)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *