BERITA UTAMAPAPUA

Belum Ditemukan Indikasi Keterlibatan Dandim Jayawijaya Dalam Pelarian Bupati Ricky Ham Pagawak ke PNG

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
10
×

Belum Ditemukan Indikasi Keterlibatan Dandim Jayawijaya Dalam Pelarian Bupati Ricky Ham Pagawak ke PNG

Share this article
IMG 20220802 WA0036
Komandan Korem 172/Praja Wira Yakti Brigjen TNI Juinta Omboh Sembiring.Foto: HSB

ads

Jayapura,fajarpapua.com– Tentara Nasional Indonesia (TNI) menegaskan belum ditemukan indikasi keterlibatan Dandim 1702/Jayawijaya Letkol (CPN) Athenius Murib dalam pelarian tersangka kasus korupsi Bupati Mambramo Tengah, Ricky Ham Pagawak ke Papua New Guinea (PNG).

Hal itu disampaikan Komandan Korem 172/Praja Wira Yakti Brigjen (TNI) Juinta Omboh Sembiring saat dimintai tanggapannya terkait surat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kepada Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) berkaitan dengan hal itu.

“Saat ini belum ditemukan adanya keterlibatan prajurit TNI membantu kaburnya tersangka korupsi Bupati Mamberamo Tengah, Ricky Ham Pagawak ke Papua New Guinea. Kita tau yang bersangkutan lari ke PNG,” tegas Danrem 172/PWY Brigjen TNI JO Sembiring, Selasa (2/8)

JO Sembiring menjelaskan, jajaran Kodam XVII/Cenderawasih termasuk Korem 172/PWY mendukung pihak Polda Papua untuk mencari keberadaan Bupati RHP.

“TNI juga sangat mendukung KPK dalam pemberantasan korupsi dimana pun itu terjadi,” ujarnya.

Disebutkannya, TNI sendiri telah bersinergi dengan Polda Papua dalam rangka mencari keberadaan Bupati Memberamo Tengah RHP.

“Kodam XVII/Cenderawasih mendukung membantu dan mendukung Polda Papua untuk dapat melacak keberadaan RHP,” ucap Danrem.

Selain itu, pihaknya juga telah memerintahkan personil di pos-pos pengamanan perbatasan (Pantas) untuk membantu mencari RHP dan juga telah menyebar fotonya disejumlah titik di perbatasan.

Selaku komandan Korem 172/PWY, Jenderal Bintang Satu ini berkomitmen untuk mendukung sepenuhnya dilakukan pemeriksaan jika nanti terbukti ada prajurit TNI yang terlibat dalam pelarian tersangka tersebut.

“Kami tentu ada proses tersendiri jika ada prajurit terlibat ya, kita lakukan penyidikan. Terkait hal itu, saya Danrem 172 bertanggung jawab terhadap anak buah saya jika ini terbukti,” ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan Dandim 1702/Jayawijaya Letkol (CPN) Athenius Murib diduga terlibat dalam pelarian Bupati Memberamo Tengah, RHP ke PNG.

Terkait informasi ini KPK juga telah menyurat kepada Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) untuk menghadirkan yang bersangkutan untuk dilakukan pemeriksaan.

“Kami juga telah berkoordinasi dengan Kepala Staf Angkatan Darat TNI untuk bantuan menghadapkan anggotanya terkait permintaan keterangan oleh Tim Penyidik KPK,” kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri di Lobi Gedung KPK. (,hsb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *