BERITA UTAMAMIMIKA

HUT TNI ke-77 di Mimika Digelar di Kantor Bupati SP 3, Danlanud Bacakan Hasil Survei Beberapa Lembaga Publik

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
4
×

HUT TNI ke-77 di Mimika Digelar di Kantor Bupati SP 3, Danlanud Bacakan Hasil Survei Beberapa Lembaga Publik

Share this article
IMG 20221005 WA0044
Danlanud saat memeriksa pasukan.

Timika, fajarpapua.com – Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia ke-77 di Kabupaten Mimika digelar di halaman kantor Bupati Mimika, Rabu (5/10).

Komandan Lanud Yohanis Kapiyau, Letkol Pnb. Slamet Suhartono bertindak sebagai Inspektur Upacara. Sementara Komandan Upacara, Dandenpom Lanal Timika Kapt Laut (PM) Rony Eleanor Yudistira.

ads

Upacara peringatan HUT ke 77 TNI itu juga dihadiri Plt Bupati Mimika bersama jajaran pejabat, Forkopimda, hingga Basarnas.

Inspektur Upacara, Letkol Pnb Slamet Suhartono ketika membacakan amanat Panglima TNI mengatakan, berdasarkan hasil survey beberapa lembaga, TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat, diantaranya Hasil Survei Lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) tanggal 24 Juni 2022, TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik yakni sebesar 93,2%.

“Sedangkan Hasil Survei tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum versi Lembaga Survei Indonesia (LSI) tanggal 31 Agustus 2022, TNI mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat paling tinggi sebesar 93%,” ujarnya dalam membacakan amanat Panglima TNI.

Demikian juga hasil Lembaga Survei Centre for Strategic and International Studies (CSIS), tanggal 27 September 2022 merilis hasil survei dukungan dan kepuasan Kinerja TNI terhadap Demokrasi, sebesar 93.5 %.

“Oleh karenanya, Saya menghimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan Tugas Pokok TNI,” tutupnya.(feb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *