BERITA UTAMAJayapura

Dua Anggota Polresta Jayapura Kota Dipecat Tidak Dengan Hormat

cropped 895e2990 d422 4061 9705 e533253f1607.jpg
82
×

Dua Anggota Polresta Jayapura Kota Dipecat Tidak Dengan Hormat

Share this article
IMG 20231218 WA0014
Dua anggota Polresta Jayapura Kota yang diberhentikan tidak dengan hormat

Jayapura, fajarpapua.com-Dua anggota Polresta Jayapura Kota diberhentikan tidak dengan hormat. Dua personel yang dipecat itu yakni Briptu HYW dan Briptu LIJS. Keduanya diberhentikan tidak dengan hormat berdasarkan Skep Kapolda Papua yang dilakukan melalui Upacara yang dipimpinnya bertempat di Lapangan Apel Mapolresta Jayapura Kota, Senin (18/12).

Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol. Dr. Victor D. Mackbon mengatakan pemecatan ini sesuai dengan Surat Keputusan Kapolda Papua Nomor : KEP / 637 / XI / 2023 tanggal 30 November 2023 tentang PTDH dari Dinas Kepolisian di Lingkungan Polda Papua

ads

Upacara yang dilaksanakan merupakan komitmen Polri dalam menjalankan aturan, mewujudkan transparansi keadilan serta implementasi dari program Polri Presisi dan bagian dari pentingnya sikap disiplin dalam mengikuti aturan kode etik Polri yang berlaku.

Kapolresta Victor Mackbon mengatakan, hari ini merupakan hari yang kelam bagi kita karena kini sedang dilaksanakan upacara pemecatan tidak dengan hormat terhadap personel Polresta. “Ada dua personel kita yang harus diberhentikan statusnya sebagai anggota Polri tidak dengan hormat dan itu menyakitkan, tidak enak, yang lain masih bisa melayani masyarakat dan bermanfaat namun mereka kini pasti hanya termenung,” ujar Kapolresta.

Dikatakan kedua anggota yang dipecat tidak memanfaatkan kesempatan yang ada, tidak mensyukuri apa yang diberikan, mereka masih muda, masih punya kemampuan untuk bertugas, namun karena perbuatannya masing-masing, hari ini menjadi hari yang paling kelam bagi mereka.

“Kenapa pemberhentian keduanya di upacarakan, agar yang lain bisa melihat dan menjadikannya contoh serta kembali menanamkan pentingnya miliki rasa bersyukur. Saya tahu mereka miliki masalah, kita semua punya masalah, tapi bijaklah dalam menyikapi setiap permasalahan. Jangan menganggap permasalahan itu berat,” tambahnya.

Mackbon menambahkan, Pimpinan tidak ada yang senang memarahi anggotanya apalagi sampai melakukan pemecatan.

“Kita sedih, sampai alam pun menangis hari ini (Upacara berjalan dengan cuaca hujan), ini pembelajaran berharga bagi semua yang hadir. Saya minta kepada semuanya untuk saling peduli sesama rekannya, saling mengingatkan, tidak ada yang tidak mungkin bila permasalahan yang ada dibicarakan dan berbagi antar sesama rekan atau disampaikan kepada pimpinan,” kata Kapolresta.

Kapolresta menghimbau kepada anggota agar tetap jaga disiplin, ikuti aturan yang ada dan hindari pelanggaran, yang baik dan berprestasi akan diberikan reward atau penghargaan tentunya, sedangkan yang lakukan pelanggarana atau melanggar akan diberikan punishment pastinya sesuau aturan yang berlaku.(hsb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *