BERITA UTAMAGEBYAR PON PAPUAMIMIKA

Screening Relawan PON Kluster Mimika di Polda Papua Tuntas Hari ini, Diumumkan Serentak Empat Kluster

cropped cnthijau.png
5
×

Screening Relawan PON Kluster Mimika di Polda Papua Tuntas Hari ini, Diumumkan Serentak Empat Kluster

Share this article
Agus Hugo Kreey
Agus Hugo Kreey

Timika, fajarpapua.comPolda Papua dan Polres Mimika sudah memberi signal screening data 3.900 relawan sub PB PON Kluster Mimika tuntas Senin (20/9).

ads

Koordinator SDM Agus Hugo Kreey ketika dikonfirmasi fajarpapua.com, Senin (20/9) di ruang kerjanya mengemukakan pihaknya sudah mendapat konfirmasi screening peserta final hari ini.

Namun dia belum bisa memastikan apakah hari ini diumumkan sebab ada kebijakan dari PB PON Papua agar 4 kluster diumumkan secara serempak.

“Kendala lagi, tadi malam aplikasi system PB PON alami kerusakan karena gangguan indihome. Kita usahakan terus berkomunikasi dengan provinsi. Kami upayakan dalam satu dua hari kedepan sudah bisa diumumkan, kita sudah terlalu lambat,” paparnya.

Dijelaskan, usai diumumkan, mekanisme pendistribusian tergantung koordinator bidang masing-masing.

“Nanti kita lakukan penandatanganan pakta integritas, kemudian pembagian atribut dan id card,” ujarnya.

Agus membenarkan ada beberapa bidang sudah melaksanakan tugas bersama LO yang ditunjuk.

“Itu khusus untuk pekerjaan esensial yang bersentuhan langsung dengan kebutuhan saat ini seperti konsumsi dan transportasi. Mereka sudah konfirmasi ke kami,” paparnya.

Menurutnya, relawan yang direkrut 3.900 orang dari total keseluruhan pelamar 8.549 orang.

“Yang gugur 4.469 orang, sekitar 3.210 orang gugur karena belum divaksin, yang lain karena berkas yang kurang,” paparnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *