BERITA UTAMAMIMIKA

Tidak Hanya Nyawa, Darah Anggota TNI Kodim 1710 Mimika Juga ‘Dipersembahkan’ Untuk Rakyat

pngtree vector tick icon png image 1025736
4
×

Tidak Hanya Nyawa, Darah Anggota TNI Kodim 1710 Mimika Juga ‘Dipersembahkan’ Untuk Rakyat

Share this article
Kodim Mimika
Anggota Kodim 1710 Mimika sedang donor darah

Timika, fajarpapua.com – TNI dari rakyat dan untuk rakyat. Kalimat itu tidak hanya adagium semata tapi benar-benar dibuktikan.

ads

Seperti yang dilakukan jajaran Kodim 1710 Mimika. Dalam rangka Hari Juang Kartika (HJK) tahun 2020, Kodim Mimika bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) menggelar kegiatan donor darah yang dipusatkan di Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD Mimika, Jl. Yos Sudarso, Distrik Wania, Kabupaten Mimika, Sabtu (12/12/2020).

Aksi donor darah ini merupakan arahan dari Komando Atas dan juga merupakan kegiatan sosial yang rutin dilaksanakan oleh TNI AD dalam menyambut hari-hari besar.

Memberikan darah kepada yang membutuhkan manfaatnya cukup banyak, terutama untuk kesehatan serta bisa memupuk jiwa sosial yang sangat baik untuk menciptakan kebersamaan.

Seluruh peserta yang hadir sekitar 100 orang menyumbangkan darahnya dengan sukarela demi kesehatan masyarakat Kabupaten Mimika. Kegiatan donor darah pun dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.

Dari hasil kegiatan donor darah ini, Kodim 1710/Mimika berhasil mengumpulkan 60 kantong darah selanjutnya diserahkan ke RSUD Mimika untuk dimanfaatkan bagi yang membutuhkan. Kegiatan yang diikuti perwakilan dari berbagai satuan TNI/Polri tersebut dapat berjalan dengan lancar.

Dandim 1710/Mimika, Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya saat dikonfirmasi menjelaskan pihaknya menyumbang 60 kantong darah sesuai koordinasi dengan PMI untuk memperingati Hari Juang TNI AD ke-75.

Menutup pernyataannya Dandim mengingatkan kepada rumah sakit jika seandainya membutuhkan darah, maka satuan TNI/Polri siap mendukung.

Peringatan Hari Juang Kartika merupakan suatu sarana untuk mengenang kembali sejarah lahirnya TNI AD, sehingga diharapkan dapat memupuk semangat dan jiwa korsa prajurit-prajurit TNI AD dalam meningkatkan pengabdian kepada negara dan bangsa, Memantapkan Kemanunggalan TNI AD dengan Rakyat guna mewujudkan TNI AD yang kuat, Manunggal dengan Rakyat TNI-AD Kuat.(ana)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *